Daerah

IPNU-IPPNU Mojokerto Ajak Para Kader Tanam Pohon

Sab, 24 Juni 2017 | 10:29 WIB

Mojokerto, NU Online
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Puteri Nahdlatul Ulama (IPPNU) mengajak seluruh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Mojokerto untuk melakukan penanaman 1000 pohon di titik PAC yang tersebar di Mojokerto, Jumat (23/6). Hal ini merupakan upaya untuk melestarikan alam. 

Bibit pohon tersebut merupakan hibah dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) berupa 1500 bibit pohon sengon, sirsak, dan jambu merah. Selain disebar di seluruh PAC, PC IPNU-IPPNU Mojokerto juga menggandeng Kampung Main Majapahit (Kamajo). 

Kamajo merupakan pusat penelitian implementasi permainan Majapahit dan pengembangan budidaya tanaman langka. Terdapat lahan seluas 2,1 hektar dengan berbagai macam tanaman dan buah-buahan. PC.IPNU-IPPNU Mojokerto turut menyumbang bibit pohon dengan harapan nantinya Kamajo bisa menjadi destinasi wisata edukasi yang memiliki beragam jenis pohon. 

"Kegiatan penanaman ini sangat tepat dilakukan di Kamajo, karena Kamajo mencoba untuk terus berupaya dalam mengembangkan budidaya aneka jenis tanaman langka," ujar Muhsinin selaku pengelola. 

"Bulan Ramadhan merupakan momentum tepat untuk melakukan kegiatan yang memiliki dampak positif kepada masyarakat luas. Salah satunya yaitu dengan mengikuti gerakan menanam 1000 pohon. Ramadhan bukan lagi menjadi alasan untuk bermalas-malasan, karena dengan apa yang kita kerjakan dan bisa bermanfaat bagi orang banyak maka pahala akan dilipatgandakan oleh-Nya," ujar Sofiyuddin Ketua PC.IPNU Mojokerto. Oleh karena itu program ini dirasa sangat mendukung tumbuhnya lingkungan yang asri di kawasan Mojokerto. (Nuruddin/Mukafi Niam)